Mr. Badoks

VID20211129173055.mp4

Kisah Perjalanan Project Mr. Badoks

Pengusaha tidaklah semudah yang dibayangkan orang-orang. Untuk memulai usaha perlu melakukan strategi dan Persiapan modal. Begitulah yang dilakukan oleh salah satu umkm di Surabaya yang menjadi pendalaman partner usaha kami. Warung Mr. Badoxs Bergerak di bidang kuliner yang berlokasi di Jl. Marmoyo No 5 Surabaya dan sudah berdiri kurang lebih 2 tahun. Warung Mr. Badoks menjual berbagai makanan seperti, Kari kambing, kari daging sapi, nasi rawon, bubur ayam, risoles, dan brownies.

Bu Dewi memulai bisnis herbal, bu dewi sempat mengalami masa jaya dimana dapat menjualkan usahanya di salah satu mall surabaya royal, bj johnson, pgs dan berbagai tempat lain di surabaya dan bangka belitung. Namun ketika bisnis online mulai masuk ke ranah pasar herbal, penjualan menurun sehingga menyebabkan ibu dewi harus berjualan di rumah.

Semenjak berjualan di rumah Bu Dewi memiliki kendala yaitu memiliki kompetitor yang sudah cukup ramai dan terkenal di sekitar lokasi, penataan ruang yang belum maksimal, kurangnya peralatan, dan belum ada daftar menu. Hal inilah yg menjadi alasan kami untuk memutuskan bekerja sama dengan Warung Mr. Badoks dengan tujuan bisa meningkatkan penjualan dan pemasaran. Maka dengan itu kami mempersiapkan program seperti Pendaftaran lokasi warung di google maps dengan tujuan untuk mempermudah mencari alamat warung tersebut, Pembuatan akun sosial media (Instagram, Shopee food, dan Gofood) dengan tujuan untuk memasarkan secara online, menata ruang warung dengan tujuan Memaksimalkan penataan ruang yang baik, membuat daftar menu dengan tujuan untuk mempermudah pemesanan.

Hasil dari yang kami lakukan tata ruang ibu semakin baik, sistem online siap dijalankan, edukasi mengenai sistem online mengenai pembukuan dan penjualan sudah didapatkan. Dan kami memberikan edukasi penting mengenai strategi bisnis yang akan dijalankan salah satunya membuat spesialisasi produk, dan juga membangun trafik dari bisnis sebelah yang cukup ramai